Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Wujudkan Pengabdian "Altar 89", Danrem 033/WP Dampingi Pangdam I/BB Gelar Baksos & Vaksinasi di Yonif RK 136/TS

Rabu, 13 Oktober 2021, Oktober 13, 2021 WIB Last Updated 2021-10-13T14:55:01Z
Komando.top @ Kepri - Dalam rangka HUT TNI ke 76,  Alumni Akademi Angkatan Bersenjata (AKABRI) 1989 atau dikenal dengan "Altar 89" menggelar bakti sosial (Baksos) berupa Sembako dan Vaksinasi massal kepada masyarakat Kota Batam. 

Hal ini disampaikan Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan Mayjen TNI Hassanudin, saat menyerah Baksos 18.000 paket Sembako di aula Graha Tuah Sakti, Mako Batalyon Infanteri Raider Khusus 136/Tuah Sakti, Jalan Trans Barelang, Tembesi, Sagulung, Batam, Rabu (13/10/2021). 
Baksos itu digelar Altar 1989 sesuai tema Pengabdian 33 Tahun TNI-Polri Dukung Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh. Sebanyak 18 ribu paket sembako dibagikan untuk masyarakat di wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) mulai dari Provinsi Riau, Kepri, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang terdampak pandemi Covid-19 dan juga pelaksanaan kegiatan vaksinasi sebanyak 12.000 dosis vaksin jenis Sinovac dan AstraZeneca. 

Pangdam I/BB mengatakan, dampak pandemi Covid-19 masih terasa hingga saat ini di tengah masyarakat. Altar 89 berkomitmen untuk terus bergerak membantu meringankan beban masyarakat melalui pembagian sembako. 

“Alhamdulilah, hari ini, Altar 89 menyelengarakan bakti sosial dan vaksinasi Covid-19. Kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi kami dalam membantu masyarakat yang terdampak Covid-19,” kata Mayjen TNI Hassanudin, usai melepas rombongan pendistribusian bantuan sembako untuk masyarakat terdampak Covid-19 di Batam.
Dikatakan Pangdam I/BB, bahwa, kegiatan tersebut dalam rangka Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-76. Selain itu, lanjut Pangdam I/BB, kegiatan itu akan terus menerus dilakukan dan berkesinambungan ke depannya. 
“Kami (AKABRI 89) turut serta 33 tahun pengabdian melaksanakan kegiatan bakti sosial dan vaksinasi yang tersebar di seluruh Indonesia sesuai tempat penugasan kami masing-masing,” ujarnya yang juga sebagai Ketua Altar 89 Daerah Sumbagut. 

Sementara, di lokasi yang sama, Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu, mengatakan, bantuan tersebut diharapkan dapat sedikit membantu dan meringankan beban masyarakat walaupun dampak Covid-19 memang sangat luar dirasakan masyarakat. 

“Ini mungkin, bisa membantu meringankan beban hidup masyarakat. Semoga bantuan yang disalurkan para Altar 89 ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya,” kata Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu. 

Di lokasi, Pangdam I/BB bersama Kaskogabwilhan I Mayjen TNI Lismer Lumban Siantar, Kapolda Kepri Irjen Pol Drs. Aris Budiman, dan perwakilan Altar 89, melepas rombongan Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk mendistribusikan bantuan sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah Batam. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danyonif RK 136/TS Letkol Inf Andi Ariyanto, Dandim 0316/Batam Letkol Kav. Sigit Dharma Wiryawan, Kapolresta Barelang Kombes Pol Yos Guntur Yudi Fauris Susanto, Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina, Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad, serta pejabat terkait lainnya. (*/Edi)

Komentar

Tampilkan

  • Wujudkan Pengabdian "Altar 89", Danrem 033/WP Dampingi Pangdam I/BB Gelar Baksos & Vaksinasi di Yonif RK 136/TS
  • 0

Terkini

Topik Populer