Parapat, Komando.Top - Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE MSi bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD I/BB Ny Intan A. Daniel Chardin mengikuti pembukaan acara Women Twenty (W20) Summit yang dihadiri para delegasi perempuan dari 16 negara, di Hotel Niagara, Parapat, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (19/7/2022)
Acara W20 Summit dibuka Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dan ditandai pemukulan Gondang Batak secara bersama -sama dengan Pangdam I/BB didampingi Ketua Persit KCK PD I/BB, Gubernur Sumut bersama Ketua TP PKK Sumut dan panitia W20 Lainnya.
Pangdam berharap para delegasi yang hadir pada acara W20 Summit di Danau Toba bisa mengabarkan dan menceritakan keindahan dan keasrian alam Indonesia ke negaranya masing-masing terutama pengalamannya saat berada pada danau terluas di Asia Tenggara.
"Semoga even W20 ini, dapat menghasilkan rekomendasi kepada pemerintah dan juga sesuai target kita, dalam menciptakan pariwisata lebih berkualitas dan berkelanjutan terhadap lingkungan," Pungkas Pangdam.
Turut juga dihadiri Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bintang Puspayoga, W20 Co-Chair, Dian Siswarini, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Ketua TP PKK Nawal Lubis, para OPD Pemprovsu serta para delegasi dari 16 negara.