
Komando.Top, Medan - Sebagai generasi penerus bangsa, Satuan Informasi dan Pengolahan Data Kodam I Bukit Barisan (Infolahtadam I/BB) harus mengenal sejarah perjuangan bangsa, dengan mengenang jasa - jasa para pahlawan yang rela gugur, demi membela dan memperjuangkan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Hal ini disampaikan Kepala Infolahtadam I/BB Kol. Inf Asep Muhammad Nurjawali, saat memimpin ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Bukit Barisan di Jalan Sisingamangaraja, Medan, Senin (10/03) lalu.
Kegiatan ziarah rombongan, untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 tahun, Dinas Informasi dan Pengolahan Data TNI AD (Disinfolahtad) yang diperingati setiap tahunnya, di Tanggal 8 Maret.
Menurut Kolonel Inf Asep Muhammad Nurjawali, selain mengetahui sejarah perjuangan para pahlawan, satuan Infohlatadam I/BB harus bisa mewarisi jiwa nasionalisme tinggi, turut andil dalam melaksanakan tugas negara, serta bekerja keras.
Usai upacara, Kolonel Inf Asep Muhammad Nurjawali, dengan diikuti oleh personel Perwira, Bintara serta Ibu-Ibu Persit KCK Infolahtadam I/BB menaburkan bunga dan penghormatan di pusara makam Almarhum Letjen Purn Raja Inal siregar, Mayjen Purn Marah Halim Harahap, Brigjen Purn Manaf Lubis, dan pusara Almarhum Letkol Chb Jack Mas Malau yang pernah menjabat Kasi Sisfomin Infolahtadam I/BB, serta di pusara para pahlawan lainnya.
Dikatakan Kolonel Inf Asep Muhammad Nurjawali bahwa pelaksanaan kegiatan ziarah adalah untuk mengenang dan menghormati jasa- jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela dan memperjuangkan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Kepada para personel satuan Infolahtadam, selaku generasi penerus bangsa yang bisa mewarisi jiwa nasionalisme tinggi, turut andil dalam melaksanakan tugas negara, serta bekerja keras dengan loyalitas tinggi,” ucapnya.
Dalam HUT ke-49 Tahun, Disinfolahtad tahun ini, bertema "Wujudkan Satuan Infolahta TNI AD Yang Profesional, Responsif, Integratif Modern, Dan Adaptif (PRIMA) Siap Mendukung Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Menuju Indonesia Maju.
Usai ziarah rombongan, kegiatan sselanjutnya berupa kegiatan kunjungan dan anjangsana di kediaman keluarga Almarhum Mayor Inf Firmansian Samosir di Jalan Pendidikan, Sampali, Medan Tembung.
Kemudian, bergerak menuju kediaman keluarga Almarhum Peltu Purn. Wagimun di Jalan Perbatasan, Kelurahan Indra Kasih, Medan Tembung, dan anjangsana ke kediaman Almarhuma PNS Mardiah di Perumahan Gaperta Medan.
Puncak syukuran perayaan HUT ke-49, Disinfolahtad untuk wilayah Kodam I/BB, diadakan acara syukuran di warung bebek Pawito Jalan Merak No. 70, Medan Sunggal, Rabu, (12/03/2025) malam, dihadiri para Perwira, Bintara, PNS Infolahtadam I/BB dan undangan lainnya.
Dalam acara syukuran tersebut, Kepala Infolahtadam I/BB, Kol. Inf Asep Muhammad Nurjawali melepas personel yang pindah satuan atas nama Sertu Dicky ke kesatuan yang baru Pusen Arhanud Bandung dan memberikan cenderamata atas dedikasinya selama bertugas di Kesatuan Infolahtadam I/BB.
Kolonel Inf Asep Muhammad Nurjawali berharap personel Satuan Infolahtadam I/BB semakin profesional, adaptif dan modern siap mendukung pembangunan nasional sejatinya sebagai momentum untuk melakukan refleksi terhadap apa yang telah dikerjakan pada masa sebelumnya.
Selanjutnya, Kainfolahtadam I/BB Kolonel Inf Asep Muhamad Nurjawali didampingi Ibu melakukan pemotongan tumpeng untuk diserahkan kepada personel tertua PNS Miswanto dan personel termuda Serda Rizky Nasution.
Dalam acara syukuran ini, pihak Infolahtadam juga memberikan santunan kepada 20 orang perwakilan anak yatim piatu dari panti asuhan sahabat yatim Jalan Amal, Medan dan dilanjutkan Tausiah oleh Kol. Inf Asep Muhammad Nurjawali bahwa di bulan suci Ramadhan ini, waktunya kita meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT” dan diisi dengan pembacaan doa oleh Serka Yusuf.
Di penghujung acara HUT ke-49 Infolahta TNI-AD, pihaknya juga melaksanakan acara berbuka puasa bersama dan sekaligus ramah tamah bersama para personel Infolahtadam I/BB dan undangan lainnya.