Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Empat Batalyon Teritorial Segera Hadir Di Aceh, Pangdam IM : Kuatkan Pertahanan dan Majukan Perekonomian Rakyat

Senin, 28 April 2025, April 28, 2025 WIB Last Updated 2025-04-28T01:06:08Z

Banda Aceh, Komando.Top — Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayjen TNI Niko Fahrizal, menegaskan komitmen penuh Kodam IM dalam mendukung percepatan pembangunan empat Batalyon Teritorial Pembangunan (YTP) di wilayah Aceh.


Dalam audiensi bersama pelaksana proyek di Balee Sanggamara Makodam IM, Jumat (25/4/2025), Niko menyebut pembangunan satuan baru ini bukan sekadar memperkuat postur pertahanan, tetapi juga mendekatkan TNI dengan denyut nadi masyarakat.


"Satuan teritorial baru ini adalah strategi riil memperkuat stabilitas keamanan sekaligus mempercepat pembangunan daerah. TNI hadir bukan hanya menjaga, tapi juga membangun," tegas Niko.


Empat YTP akan dibangun di Pidie, Nagan Raya, Aceh Tengah, dan Aceh Singkil, dengan PT Andalan Mitra Wahana sebagai mitra resmi Kementerian Pertahanan RI. Kodam IM, kata Niko, siap mengawal setiap tahapan pembangunan agar berjalan efektif, transparan, dan sesuai standar.


Niko juga mengingatkan pentingnya sensitivitas sosial dan budaya Aceh dalam pelaksanaan proyek ini. "Pembangunan tidak hanya soal fisik. Kita harus hormat pada kearifan lokal agar kehadiran TNI benar-benar menjadi kekuatan rakyat," tambahnya.


Dalam pemaparan teknis, Direktur PT Teguh Karya Sejati, Nikson Harianja, memastikan bahwa koordinasi lintas pihak akan dioptimalkan untuk menjaga kualitas dan ketepatan waktu proyek.


Kasdam IM, Brigjen TNI Ayi Supriatna, menambahkan bahwa Batalyon Teritorial Pembangunan akan dibekali sembilan kompi spesialis, mencakup senapan, kesehatan, pertanian, pembangunan, hingga peternakan.


"Prajurit Kodam IM harus menjadi pionir, bukan hanya di medan tempur, tetapi juga di ladang-ladang produktif, di peternakan, di jalan-jalan pembangunan," ujar Ayi penuh semangat.


Brigjen Ayi juga mendorong prajurit dan PNS Kodam IM untuk produktif di luar kedinasan, seperti bertani dan beternak, sebagai upaya menguatkan kemandirian ekonomi keluarga dan memperkaya keterampilan.


Menutup arahannya, Ayi menegaskan bahwa soliditas internal Kodam IM adalah syarat mutlak keberhasilan misi ini.
"Harmoni di dalam satuan adalah fondasi kokoh untuk setiap kemenangan di medan tugas," tandasnya.


Sebagai informasi, pembangunan YTP di Pidie akan dilaksanakan oleh PT Performa Trans Utama, di Nagan Raya oleh PT Kartika Bhaita, di Aceh Tengah oleh PT Rezeki Selaras Mandiri, dan di Aceh Singkil oleh PT Teguh Karya Sejati.

Komentar

Tampilkan

  • Empat Batalyon Teritorial Segera Hadir Di Aceh, Pangdam IM : Kuatkan Pertahanan dan Majukan Perekonomian Rakyat
  • 0

Terkini

Topik Populer